Babinsa Koramil 2215/Ciemas Laksanakan Komsos dengan Petani di Desa Mekarsakti
Ciemas, — Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Mekarsakti dari Koramil 2215/Ciemas, Serka Budi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para petani di wilayah binaannya, Jumat (11/4/2025).
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis serta memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat, khususnya para petani yang menjadi ujung tombak ketahanan pangan di desa.
Serka Budi menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat diharapkan mampu memberikan semangat serta menjadi pendamping dalam menghadapi berbagai tantangan, terutama di sektor pertanian.
“Kami hadir untuk mendengarkan keluhan dan aspirasi para petani serta memberikan motivasi agar tetap semangat dalam bercocok tanam. Ketahanan pangan adalah bagian penting dari ketahanan nasional,” ujar Serka Budi.
Para petani menyambut baik kegiatan ini dan berharap komunikasi yang terjalin dapat terus ditingkatkan demi kemajuan bersama.
Melalui kegiatan Komsos seperti ini, Koramil 2215/Ciemas terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa.
( Santani )

