Babinsa Koramil 2212/Tegalbuleud Dampingi Kelompok Tani Dalam Program Ketahanan Pangan
Tegalbuleud, Sabtu 1 November 2025 — Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan, Serda Amat Herwanto, Babinsa Desa Calingcing Koramil 2212/Tegalbuleud Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada Kelompok Tani (Poktan) di Kampung Cisaray, Desa Calingcing, Kecamatan Tegalbuleud.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi serta pendampingan kepada para petani agar lebih semangat dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Selain itu, Babinsa juga berperan aktif membantu menyampaikan arahan teknis dan informasi terkait program pemerintah di bidang ketahanan pangan.
Serda Amat Herwanto menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan ini merupakan bagian dari tugas TNI AD dalam mendukung tercapainya swasembada pangan di wilayah pedesaan.
“Kami terus berupaya hadir di tengah masyarakat, terutama para petani, agar mereka merasa didukung dan terbantu dalam meningkatkan hasil panen,” ujarnya.
Dengan adanya sinergi antara Babinsa dan Kelompok Tani, diharapkan sektor pertanian di wilayah Kecamatan Tegalbuleud dapat semakin berkembang dan berkontribusi pada ketahanan pangan daerah.
(Ujang S)

