Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Laksanakan Pengecekan Harga Sembako di Pasar Tradisional

Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Laksanakan Pengecekan Harga Sembako di Pasar Tradisional

Parakansalak, – Dalam upaya menjaga stabilitas harga bahan pokok di wilayah binaannya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 2206/Parakansalak, Sertu Nuri Rachman, melaksanakan kegiatan pengecekan harga sembako di Desa Parakansalak, Kecamatan Parakansalak, pada Selasa (25/3).

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau perkembangan harga kebutuhan pokok serta memastikan ketersediaan barang di pasaran agar tetap mencukupi bagi masyarakat. Sertu Nuri Rachman berinteraksi langsung dengan para pedagang dan pembeli untuk mendapatkan informasi terkini terkait fluktuasi harga.

"Dengan pengecekan ini, kami dapat mengetahui kondisi harga sembako di pasar, apakah ada kenaikan yang signifikan atau masih dalam batas wajar. Hal ini penting untuk menjaga daya beli masyarakat dan mencegah kelangkaan barang," ujar Sertu Nuri Rachman.

Selain itu, dalam kesempatan ini, Babinsa juga mengimbau kepada para pedagang untuk tidak melakukan penimbunan barang yang dapat merugikan masyarakat. Ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap bijak dalam berbelanja dan mengikuti perkembangan harga di pasaran.

Diharapkan dengan kegiatan ini, distribusi bahan pokok tetap lancar, harga tetap stabil, serta kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik. Babinsa Koramil 2206/Parakansalak akan terus melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan pihak terkait guna menjaga ketahanan pangan di wilayahnya.

(Santani)