Babinsa Desa Gunung Keramat Koramil 2201/Cisolok Laksanakan Karya Bakti Bersama Warga

Babinsa Desa Gunung Keramat Koramil 2201/Cisolok Laksanakan Karya Bakti Bersama Warga

Cisolok, Minggu 19 Oktober 2025 —
Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Sertu Dedi Sadeli, Babinsa Desa Gunung Keramat Koramil 2201/Cisolok, melaksanakan kegiatan karya bakti bersama warga masyarakat di wilayah Desa Gunung Keramat, Kecamatan Cisolok.

Kegiatan karya bakti kali ini difokuskan pada pembenahan lapangan sekolah SD Negeri serta perbaikan jalan kampung Cipanas. Gotong royong tersebut diikuti oleh warga setempat dengan penuh semangat dan kebersamaan.

Sertu Dedi Sadeli menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu memperbaiki sarana umum agar dapat digunakan dengan lebih baik oleh masyarakat, terutama bagi para siswa di lingkungan sekolah.

“Melalui karya bakti ini, kita ingin menumbuhkan semangat gotong royong serta kepedulian terhadap fasilitas umum di lingkungan sekitar,” ujarnya.

Kegiatan berjalan dengan lancar, penuh semangat kebersamaan, dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa terbantu dengan adanya pendampingan dari Babinsa.

(Santani)