Pendampingan Hanpangan oleh Babinsa Koramil 2207/Jampang Tengah di Desa Cicukang

Pendampingan Hanpangan oleh Babinsa Koramil 2207/Jampang Tengah di Desa Cicukang

Jampang Tengah, 16 Februari 2025 – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah binaannya, Kopda Giandi Permana, Babinsa Desa Cicukang Koramil 2207/Jampang Tengah, melaksanakan kegiatan pendampingan bersama Kelompok Tani (Poktan) Sukatani 2. Kegiatan ini berlangsung di Kampung Ciawitali, RT 04 RW 05, Desa Cicukang, Kecamatan Purabaya.

Pendampingan ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pertanian serta memberikan motivasi kepada para petani agar lebih optimal dalam mengelola lahan pertaniannya. Kopda Giandi Permana turut serta dalam berbagai aktivitas pertanian, mulai dari penyiapan lahan hingga pemantauan perkembangan tanaman.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan, sekaligus sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kami berharap sinergi antara Babinsa dan kelompok tani dapat terus terjalin untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan hasil pertanian di wilayah ini,” ujar Kopda Giandi Permana.

Para petani yang tergabung dalam Poktan Sukatani 2 menyambut baik pendampingan ini dan mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh Babinsa. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut untuk meningkatkan hasil pertanian dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan ketahanan pangan di Kecamatan Purabaya semakin kuat dan berkelanjutan, sejalan dengan program pemerintah dalam menjaga stabilitas pangan nasional.

(Deni)