Danramil 2207/Jampangtengah Hadiri Launching Program Makan Bergizi Gratis di Desa Padabeunghar
Jampangtengah, 22 Oktober 2025 —
Komandan Koramil 2207/Jampangtengah Kapten Inf Budi Hadi Priyadi menghadiri kegiatan Launching Program Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG Padabeunghar yang berlangsung di Dapur SPPG Padabeunghar, beralamat di Kampung Padabeunghar RT 002 RW 001, Desa Padabeunghar, Kecamatan Jampangtengah, pada Rabu (22/10/2025).
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) ini merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial untuk mendukung peningkatan gizi masyarakat, khususnya bagi anak-anak dan warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Jampangtengah.
Dalam kesempatan tersebut, Kapten Inf Budi Hadi Priyadi menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan positif yang dilaksanakan oleh pihak penyelenggara. Ia menegaskan bahwa TNI melalui jajaran Koramil siap mendukung setiap program yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini karena sejalan dengan upaya pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesehatan masyarakat. Semoga program ini terus berlanjut dan memberikan manfaat nyata bagi warga,” ujar Danramil.
Kegiatan launching berjalan dengan lancar dan penuh keakraban. Hadir pula unsur Muspika, perangkat desa, serta tokoh masyarakat setempat yang turut memberikan dukungan atas terselenggaranya program tersebut.
(Mustofa)

