Danramil 2207/Jampangtengah Dukung Pelatihan P5 di SMAN 1 Jampangtengah
Jampangtengah, Kamis, 08 Mei 2025 — Dalam upaya mendukung penguatan karakter pelajar melalui program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), Komandan Koramil 2207/Jampangtengah, Kapten Inf Budi Hadi Priyadi, bersama anggota Babinsa melaksanakan kegiatan pelatihan P5 di SMAN 1 Jampangtengah, Desa Cijulang, Kecamatan Jampangtengah.
Kegiatan ini bertujuan menanamkan nilai-nilai Pancasila kepada para siswa sebagai landasan dalam membentuk karakter bangsa yang tangguh dan berintegritas. Dalam pelatihan tersebut, Babinsa memberikan materi tentang wawasan kebangsaan, cinta tanah air, kedisiplinan, serta pentingnya peran generasi muda dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Kapten Inf Budi Hadi Priyadi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi TNI dengan lembaga pendidikan dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga kuat secara moral dan nasionalisme.
"Kami berharap melalui pelatihan P5 ini, para pelajar semakin memahami dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ujar Kapten Budi.
Kegiatan berlangsung dengan penuh antusias dari para siswa dan guru, serta diharapkan menjadi bekal positif dalam membentuk karakter generasi penerus bangsa.
(Santani)

