Danposramil Purabaya Hadiri Tablig Akbar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW

Danposramil Purabaya Hadiri Tablig Akbar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW

Purabaya, 20 Januari 2025 – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Koramil 2207/Jampangtengah melalui Peltu Ocih Kosasih selaku Danposramil Purabaya, menghadiri acara Tabligh Akbar yang diselenggarakan di Masjid Al Bashoriyah, Kampung Purabaya RT 009 RW 007, Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, pada hari Senin, 20 Januari 2025.

Acara ini merupakan bagian dari upaya masyarakat Desa Purabaya untuk mempererat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan keimanan umat. Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh agama, perangkat desa, serta masyarakat setempat yang antusias mengikuti rangkaian acara.

Dalam kesempatan tersebut, Peltu Ocih Kosasih menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj ini memiliki makna mendalam untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan kepedulian di tengah masyarakat. "Kegiatan keagamaan seperti ini sangat penting untuk mempererat hubungan antarwarga dan menjaga keharmonisan, sekaligus sebagai pengingat untuk meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW," ujar Peltu Ocih.

Tabligh Akbar ini diisi dengan ceramah agama oleh para ustaz yang memberikan pesan-pesan moral serta ajakan untuk meningkatkan ketaatan kepada Allah SWT. Acara berlangsung khidmat dengan diiringi doa bersama untuk keselamatan bangsa dan negara.

Koramil 2207/Jampangtengah senantiasa mendukung kegiatan positif di masyarakat yang dapat memperkokoh nilai-nilai kebangsaan dan keagamaan. Semoga semangat peringatan Isra Mi’raj ini membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat Desa Purabaya.

(Yan)