Babinsa Koramil 2214/Surade Tertibkan Antrian Masyarakat Saat Pembagian Daging Kurban
Surade, Selasa 23 September 2025 –
Babinsa Koramil 2214/Surade, Sertu Asep SE, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian daging kurban di wilayah Kecamatan Surade.
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Asep SE berperan aktif membantu panitia dalam menjaga ketertiban antrian masyarakat agar proses pembagian berjalan aman, lancar, dan tertib. Kehadiran Babinsa juga bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung kondusif serta memperkuat sinergi TNI dengan masyarakat.
Dengan adanya pendampingan ini, masyarakat dapat menerima haknya dengan nyaman tanpa menimbulkan kericuhan maupun penumpukan massa.
Kegiatan berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh kebersamaan.
(Adi)

