Babinsa Koramil 2214/Surade Laksanakan Komsos Bersama Staf Desa Mekarsakti

Babinsa Koramil 2214/Surade Laksanakan Komsos Bersama Staf Desa Mekarsakti

Surade – Dalam upaya meningkatkan sinergitas dan kemitraan antara TNI dengan aparat pemerintahan desa, Babinsa Koramil 2214/Surade, Serka Depi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama staf Kepala Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciracap, pada Rabu (15/7/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pembinaan teritorial guna mempererat hubungan silaturahmi serta mendukung tugas pokok Babinsa dalam pembinaan wilayah. Dalam pertemuan tersebut, Serka Depi dan aparat desa berdiskusi mengenai kondisi wilayah, keamanan, serta potensi dan permasalahan yang ada di masyarakat.

“Melalui kegiatan komsos ini, kita dapat terus menjalin komunikasi yang baik dengan aparat desa, sehingga setiap perkembangan situasi di wilayah dapat dipantau dan ditindaklanjuti bersama,” ungkap Serka Depi.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak desa, yang berharap kolaborasi antara Babinsa dan pemerintahan desa dapat terus ditingkatkan demi terciptanya ketertiban dan kesejahteraan masyarakat.

Dengan adanya komunikasi yang intensif antara Babinsa dan pemerintah desa, diharapkan segala bentuk permasalahan di wilayah dapat segera terdeteksi dan ditangani secara cepat dan tepat.

(Santani)