Babinsa Koramil 2211/Sagaranten Dampingi Ditjen Kementan dalam Pengecekan LTT di Kecamatan Cidolog

Babinsa Koramil 2211/Sagaranten Dampingi Ditjen Kementan dalam Pengecekan LTT di Kecamatan Cidolog

Cidolog, – Babinsa Koramil 2211/Sagaranten, Serka Ajidin, selaku Danposramil Cidolog, turut mendampingi tim dari Direktorat Jenderal Kementerian Pertanian (Ditjen Kementan) dalam kegiatan pengecekan Luas Tambah Tanam (LTT) di wilayah Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (25/3/2025).

Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan data realisasi LTT yang telah dilaksanakan oleh para petani di wilayah tersebut. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi upaya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh pemerintah.

Serka Ajidin menyampaikan bahwa peran TNI dalam sektor pertanian adalah memberikan pendampingan kepada petani, membantu kelancaran program pertanian, serta memastikan kondisi di lapangan sesuai dengan target yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pertanian.

"Kami akan terus bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat dalam upaya meningkatkan produktivitas pertanian, terutama dalam mendukung program Luas Tambah Tanam yang menjadi bagian dari ketahanan pangan nasional," ujar Serka Ajidin.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi petani setempat serta mendorong peningkatan hasil pertanian di Kecamatan Cidolog. Dengan adanya pendampingan dari Babinsa dan sinergi dengan Kementerian Pertanian, diharapkan sektor pertanian di wilayah tersebut dapat berkembang lebih baik.

(Santani)