Babinsa Koramil 2209/Lengkong Dampingi Kegiatan Ketahanan Pangan di Desa Neglasari

Babinsa Koramil 2209/Lengkong Dampingi Kegiatan Ketahanan Pangan di Desa Neglasari

Lengkong, 25 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 2209/Lengkong, Sertu Sugiharto, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan bersama kelompok tani di Kampung Cadas Ngampar, Desa Neglasari, Kecamatan Lengkong.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan dan motivasi kepada para petani dalam meningkatkan hasil pertanian serta menjaga ketahanan pangan di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Sertu Sugiharto turut berinteraksi langsung dengan para petani, memberikan arahan terkait perawatan tanaman dan pemanfaatan lahan agar hasil panen lebih optimal.

Menurut Sertu Sugiharto, kegiatan pendampingan seperti ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program pemerintah untuk mewujudkan swasembada pangan dan kesejahteraan masyarakat pedesaan.

Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan semangat serta produktivitas para petani terus meningkat, sehingga ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Lengkong dapat terjaga dengan baik.

(Mustofa)