Babinsa Koramil 2207/Jampangtengah Laksanakan Komsos dengan Staf Desa Cimerang

Babinsa Koramil 2207/Jampangtengah Laksanakan Komsos dengan Staf Desa Cimerang

Purabaya, – Dalam rangka mempererat sinergitas dan meningkatkan komunikasi di wilayah binaannya, Babinsa Desa Cimerang dari Koramil 2207/Jampangtengah, Sertu Edi Supartika, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama staf Desa Cimerang, Kecamatan Purabaya, pada Selasa, 08 Juli 2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin koordinasi yang baik antara aparat kewilayahan dengan pemerintah desa, sekaligus menyerap informasi serta perkembangan situasi di masyarakat. Melalui komunikasi yang aktif, diharapkan segala bentuk permasalahan sosial dan potensi gangguan kamtibmas di desa dapat diantisipasi sedini mungkin.

Sertu Edi menyampaikan bahwa peran Babinsa tidak hanya sebatas pengawasan keamanan, namun juga sebagai penghubung antara TNI dengan masyarakat serta pemerintahan desa.

“Melalui Komsos ini, kita bisa membangun kebersamaan dan sinergi dalam membangun desa serta menjaga stabilitas wilayah,” ujar Sertu Edi.

Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh keakraban, mencerminkan soliditas antara Babinsa dan aparat desa demi terwujudnya desa yang aman dan kondusif.

(Santani)