Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Laksanakan Komsos Bersama Warga dan Linmas
Parakansalak – Dalam rangka meningkatkan silaturahmi serta mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, Serda Andri Anis Babinsa Koramil 2206/Parakansalak melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga masyarakat dan Linmas di Desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak, Sabtu (13/9/2025).
Kegiatan Komsos tersebut dilakukan sebagai upaya Babinsa untuk membangun kedekatan dengan masyarakat sekaligus memberikan motivasi kepada Linmas agar terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Dalam kesempatan itu, Serda Andri Anis juga menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI, aparat desa, Linmas, dan masyarakat dalam mendukung terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah.
“Melalui kegiatan Komsos, kami ingin selalu hadir di tengah masyarakat, mendengar aspirasi, serta memperkuat kerja sama dalam menjaga keamanan desa,” ujarnya.
Kegiatan berjalan dengan penuh keakraban, dan masyarakat mengapresiasi peran aktif Babinsa yang selalu dekat serta peduli dengan warga binaannya.
(Deni)

