Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Gelar Kegiatan Karbak Perbaiki Dapur Warga
Parakansalak, -Dalam rangka meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat, Babinsa Koramil 2206/Parakansalak, Sertu Nuri Rachman, melaksanakan kegiatan karya bakti (Karbak) dengan membantu perbaikan dapur rumah salah satu warga di Desa Bojongasih, Kecamatan Parakansalak, pada Minggu (27/4/2025).
Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesulitan yang dialami masyarakat di wilayah binaannya. Dengan penuh semangat, Sertu Nuri Rachman bersama warga setempat bergotong-royong memperbaiki dapur rumah agar dapat digunakan dengan lebih layak dan aman.
"Kami hadir untuk membantu meringankan beban masyarakat. Kegiatan seperti ini menjadi bagian dari tugas kami sebagai Babinsa untuk selalu dekat dan hadir di tengah-tengah warga," ungkap Sertu Nuri Rachman di sela kegiatan.
Diharapkan melalui kegiatan Karbak ini, hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat serta terjalin semangat kebersamaan dalam membangun lingkungan yang lebih baik.
(Khoerudin)

