Babinsa Koramil 2204/Cikidang Laksanakan Kegiatan Penghijauan di Desa Cikarae Thoyibah

Babinsa Koramil 2204/Cikidang Laksanakan Kegiatan Penghijauan di Desa Cikarae Thoyibah

Cikidang, — Dalam rangka mendukung program pelestarian lingkungan, Babinsa Desa Cikarae Thoyibah, Serka Mulyadi dari Koramil 2204/Cikidang, melaksanakan kegiatan bakti penanaman pohon bersama unsur Muspika Kecamatan Cikidang pada hari Sabtu, 19 April 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan di Kampung Cimapag, Desa Cikarae Thoyibah, Kecamatan Cikidang. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjaga kelestarian alam, mengurangi dampak pemanasan global, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain perwakilan dari Kecamatan Cikidang, Polsek Cikidang, serta tokoh masyarakat dan warga setempat. Kebersamaan dan semangat gotong royong tampak jelas dalam pelaksanaan kegiatan ini, mencerminkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang lebih hijau dan sehat.

Serka Mulyadi menyampaikan bahwa kegiatan penghijauan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah dan membangun kemanunggalan TNI dengan rakyat. "Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan dan generasi mendatang," ujarnya.

Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih asri dan masyarakat yang lebih peduli terhadap kelestarian alam.

( Deni )