Lurah Palabuhanratu Bagikan Bingkisan Sembako untuk Anak Yatim dalam Program 100 Hari Kerja
Sukabumi, 24 Maret 2025 – Sebagai bagian dari program 100 hari kerja, Lurah Palabuhanratu, Yadi Supriadi, S.IP, menyalurkan bingkisan sembako kepada anak yatim di lingkungan Kelurahan Palabuhanratu. Kegiatan ini berlangsung di Kampung Batusapi, RW 01, serta diperluas ke RW 02 dan RW 03, dengan total penerima manfaat sebanyak 60 anak yatim.

Dalam kesempatan tersebut, Lurah Yadi menegaskan bahwa program bantuan ini telah direncanakan sejak awal masa kepemimpinannya dan akan terus dilaksanakan setiap bulan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan.
"Sejak saya dilantik pada 22 Desember 2024, saya telah menyusun program kerja, salah satunya adalah membantu anak yatim dan warga kurang mampu. Alhamdulillah, bulan ini kami bisa berbagi dengan anak-anak yatim di RW 01, 02, dan 03. InsyaAllah program ini akan terus berlanjut agar lebih banyak warga yang terbantu," ujar Lurah Yadi.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung kegiatan ini, terutama kepada Kepala Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Palabuhanratu yang turut memberikan sumbangsih dalam program santunan tersebut.
"Kami sangat mengapresiasi kontribusi BSI yang telah membantu anak-anak yatim di Kelurahan Palabuhanratu. Harapannya, ke depan semakin banyak lembaga dan perusahaan lain yang ikut berpartisipasi dalam program sosial seperti ini," tambahnya.
Sementara itu, Ketua RW 01 Kampung Batusapi, Muhammad Pahmi Assegaf atau yang akrab disapa Habib Pahmi, turut memberikan apresiasi terhadap kepedulian dan kinerja Lurah Yadi dalam membantu masyarakat.
"Atas nama pribadi dan warga RW 01, saya sangat berterima kasih kepada Pak Lurah Yadi. Baru kali ini ada lurah yang mengadakan kegiatan seperti ini dan menjadikannya sebagai bagian dari program kerja. Memberikan kebahagiaan kepada anak yatim adalah amal yang sangat mulia. Semoga ini membawa berkah bagi Palabuhanratu dan menjauhkan kita dari segala musibah," ujar Habib Pahmi.
Ia juga berharap agar kebaikan yang telah dilakukan Lurah Yadi terus berlanjut dan semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya.
Kegiatan ini mendapatkan sambutan positif dari warga sekitar yang berharap program bantuan sosial ini dapat berkelanjutan dan menjangkau lebih banyak anak yatim serta warga yang membutuhkan.
Pewarta: U Rahmawan

