Babinsa Koramil 2214/Surade Laksanakan Pendampingan BGN di SMPN 1 Surade
Surade, Selasa 17 Juni 2025 —
Babinsa Koramil 2214/Surade, Serka Depi, melaksanakan kegiatan pendampingan program Bela Negara Generasi Muda (BGN) di SMP Negeri 1 Surade, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial TNI AD melalui pendekatan kepada generasi muda, guna menanamkan nilai-nilai kebangsaan, cinta tanah air, kedisiplinan, serta semangat bela negara sejak dini.
Dalam kegiatan tersebut, Serka Depi memberikan materi wawasan kebangsaan dan motivasi kepada para siswa agar tumbuh menjadi generasi yang tangguh, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan masa depan demi keutuhan NKRI.
Kehadiran Babinsa mendapat sambutan hangat dari pihak sekolah dan para siswa yang mengikuti kegiatan dengan antusias. Pendampingan semacam ini diharapkan dapat terus berlanjut secara berkesinambungan untuk membentuk karakter pelajar yang berjiwa nasionalis.
(Santani)

