Viral! Perwira Polda Maluku Kompol Bambang Surya Wiharga,Pukul Driver Online di Jakarta, Korban Lapor Polisi

Viral! Perwira Polda Maluku Kompol Bambang Surya Wiharga,Pukul Driver Online di Jakarta, Korban Lapor Polisi

RILISBERITA.COM

Beredar rekaman video memperlihatkan seorang pria driver taksi online dipukul oleh penumpang. Disebut-sebut pelaku diduga oknum perwira polisi di Polda Maluku.

Dalam video yang beredar terlihat awalnya driver taksi online dan oknum polisi itu cekcok mulut. Tidak lama berselang, oknum polisi tersebut menonjok pipi kiri driver taksi online.

Dalam video terlihat saat penumpang akan turun dari mobil, dengan gerakan begitu cepat, penumpang tiba-tiba memukul sopir ojol tersebut dari arah belakang. Sambil mengucap takbir, sopir ojol tersebut mengatakan jika aksi penumpang itu telah direkam.

Tidak sadar aksinya direkam dalam telepon genggam driver ojol tersebut, penumpang itu pun panik. “Allahuakbar, ini ada rekaman, gue laporin lo,” ucap sopir ojol.

Dengan mimik muka sedikit panik, penumpang itu pun menjawab “rekaman apa,” ujarnya. Seorang wanita yang bersama penumpang pria itu meminta maaf. “Maaf ya pak, “ ucapnya.

Polda Maluku membenarkan bahwa oknum tersebut adalah Kompol Bambang Surya Wiharga yang menjabat sebagai Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Maluku. Bidpropam Polda Maluku turun tangan mengusut kasus tersebut.

"Si Bambang itu anggota kita, dia Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Maluku, memang betul dia (tonjok wajah sopir taksi online)," kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Areis Aminullah , Senin (4/11/2024).

Pemukulan tersebut terjadi di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (31/10). Meski membenarkan pemukulan itu, namun Kombes Areis enggan menjelaskan lebih jauh kronologi pemukulan. Dia mengatakan, saat itu Bambang lagi cuti nikah.

"Apapun bentuk itu kan sudah terjadi. Posisinya saat itu si Bambang di Jakarta sedang cuti nikah dan saat kejadian dia bersama calon istrinya," jelasnya.

Pewarta Santani

Grafik M Ibing

#poldamaluku #driverojol #pemukulan #perwirapolisi  #rilisberita #rilisberitacom #rbtv