Jelang Pensiun ! Jokowi pulang ke solo dan boyong kambing.

RILISBERITA.COM
Presiden Joko Widodo telah mengemasi sebagian besar barang pribadi di Istana Merdeka Jakarta maupun di Istana Bogor, Jawa Barat. Jokowi mengatakan juga akan mengangkut koleksi kambing yang ia rawat di Istana Bogor.
"Sudah 70% barang-barang sudah dibawa dengan box ke Solo," kata Jokowi kepada wartawan seusai meresmikan Istana Negara di IKN Nusantara, Kalimantan Timur pada Jumat (11/10).
Istana Merdeka Jakarta merupakan tempat kerja Jokowi untuk segala aktivitas resmi kepresidenan. Sementara Istana Bogor menjadi kediaman atau tempat tinggal resmi Jokowi beserta keluarganya, tepatnya di Wisma Dyah Bayurini.
Lebih jauh, Jokowi juga bakal memboyong koleksi kambing yang selama ini ia pelihara di Istana Bogor. Jokowi mengatakan kambing-kambing miliknya yang awalnya hanya berjumlah lima ekor kini berkembang menjadi 43 ekor.
"Kambingnya belum, nanti segera juga. Kambingnya 5 sekarang menjadi 43," ujar Jokowi.
Pewarta : M Ibing
#jokowidodo #jokowi #istanamerdeka #istanabogor #rilisberita # presiden #kambing