DANRAMIL 2206/PARAKANSALAK HADIRI RAKOR PERSIAPAN HARI JADI DESA SUKAKERSA KE-102

Parakansalak, Minggu, 03 Agustus 2025
Komandan Koramil 2206/Parakansalak, Kapten Inf Hermanto, menghadiri rapat koordinasi (rakor) dalam rangka persiapan peringatan Hari Jadi Desa Sukakersa yang ke-102. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi.
Rakor ini dihadiri oleh unsur pemerintahan desa, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari lembaga dan organisasi kemasyarakatan setempat. Dalam pertemuan tersebut dibahas berbagai agenda dan kesiapan teknis terkait pelaksanaan rangkaian acara peringatan hari jadi desa yang direncanakan akan melibatkan seluruh lapisan masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Danramil 2206/Parakansalak menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan yang bersifat membangun kebersamaan dan mempererat hubungan antara pemerintah desa dengan masyarakat. “Kami dari Koramil siap mendukung demi kelancaran dan kesuksesan acara ini. Semoga Hari Jadi Desa Sukakersa ke-102 menjadi momentum untuk semakin memperkuat persatuan dan semangat gotong royong warga,” ujar Kapten Hermanto.
Dengan kehadiran Danramil dalam rakor tersebut diharapkan sinergi antara aparat teritorial dengan pemerintah desa semakin solid dalam mendukung pembangunan dan ketahanan wilayah.
(Santani)