Danramil 2201/Cisolok Hadiri Pembukaan Kegiatan Hari Nelayan Cisolok ke-28 Tahun 2025

Danramil 2201/Cisolok Hadiri Pembukaan Kegiatan Hari Nelayan Cisolok ke-28 Tahun 2025

Cisolok, Kamis 10 Juli 2025 — Komandan Koramil 2201/Cisolok, Kapten Arm Rohyadi, menghadiri acara Pembukaan Hari Nelayan Cisolok ke-28 Tahun 2025 yang diselenggarakan di Lapangan TPI Pajagan, Kecamatan Cisolok. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga selesai, dengan dihadiri berbagai unsur pemerintahan, lembaga, dan masyarakat setempat.

Hari Nelayan Cisolok merupakan kegiatan tahunan yang menjadi wujud penghargaan terhadap peran penting nelayan dalam ketahanan pangan dan ekonomi wilayah pesisir, serta sarana mempererat silaturahmi dan sinergi antar elemen masyarakat dan pemerintah.

Turut hadir dalam acara ini sejumlah tokoh dan pejabat penting, di antaranya:

  1. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat (mewakili Gubernur Jawa Barat),
  2. Asisten Ekbang Setda Kabupaten Sukabumi (mewakili Bupati Sukabumi),
  3. Ibu Leni, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi (mewakili Ketua DPRD),
  4. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sukabumi,
  5. Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (DIDBUDPORAPAR) Kabupaten Sukabumi,
  6. Ketua Umum Yayasan Majlis Dzikir Merah Putih,
  7. Direktur Badan Pangan Nasional,
  8. Perwakilan dari Polres Sukabumi,
  9. Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Sukabumi,
  10. Kepala Sahbandar Pelabuhan Ratu,
  11. Camat Cisolok,
  12. Kapolsek Cisolok,
  13. Danramil Cisolok Kapten Arm Rohyadi,
  14. Ketua KNPI Cisolok,
  15. Para Kepala Desa se-Kecamatan Cisolok,
  16. Lembaga Desa Cikahuripan,
  17. Palang Merah Indonesia (PMI).

Dalam kesempatan tersebut, Danramil Kapten Arm Rohyadi menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Hari Nelayan ini. Ia berharap momentum ini dapat semakin memperkuat semangat kebersamaan, gotong royong, serta mendorong kemajuan sektor kelautan dan perikanan di wilayah Cisolok.

Kegiatan berlangsung dengan meriah, diwarnai oleh berbagai acara hiburan, doa bersama, serta pameran hasil laut dan UMKM lokal. Hari Nelayan Cisolok ke-28 ini menjadi simbol semangat juang nelayan dalam menghadapi tantangan zaman sekaligus momentum untuk memperkuat sinergi antar elemen masyarakat demi kemajuan bersama.

(U Rahmawan)