Bupati Sukabumi Sambut Kedatangan Wapres RI Tinjau Lokasi Bencana Banjir di Pelabuhan Ratu

Sukabumi, – Bupati Sukabumi, H. Asep Jafar, menyambut kedatangan Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Raka Buning Raka, yang melakukan kunjungan kerja ke daerah terdampak bencana banjir di Kelurahan Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (8/3).
Dalam kunjungan ini, Wapres didampingi oleh sejumlah pejabat dari pemerintah pusat dan daerah untuk meninjau langsung kondisi wilayah yang terdampak banjir serta memastikan penanganan darurat berjalan optimal.
Bupati Sukabumi, H. Asep Jafar, mengapresiasi perhatian pemerintah pusat terhadap musibah yang melanda warganya. “Kami berterima kasih atas kepedulian Bapak Wakil Presiden yang turun langsung melihat situasi di lapangan. Kami akan terus berkoordinasi dengan semua pihak agar penanganan bencana ini bisa berjalan cepat dan efektif,” ujar Bupati.
Wapres Gibran Raka Buning Raka dalam kesempatan tersebut menegaskan bahwa pemerintah akan mengupayakan bantuan terbaik bagi warga yang terdampak. “Kami memastikan bahwa seluruh kebutuhan mendesak, baik itu logistik, tempat pengungsian, hingga pemulihan infrastruktur, akan segera ditangani oleh pemerintah dan pihak terkait,” tegasnya.
Selain meninjau lokasi banjir, Wapres juga menyempatkan diri berdialog dengan warga yang mengungsi serta menyalurkan bantuan berupa sembako, obat-obatan, dan perlengkapan darurat lainnya.
Pemerintah daerah bersama tim gabungan dari BNPB, TNI, Polri, dan relawan terus berupaya melakukan evakuasi, pendistribusian bantuan, serta pemulihan pasca-bencana guna memastikan keselamatan dan kesejahteraan masyarakat yang terdampak.
Pewarta: U Rahmawan